Selamat datang di Portal Berita BALITIK.com

Jelang Pilgub di Tabanan Digelar Doa Bersama Lintas Agama

Rabu, 29 Mei 20130 komentar

 
jayapos.com - Selasa, 14 Mei 2013 , TABANAN - Untuk menjaga Tabanan tetap kondusif jelang Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Bali 15 Mei, Kepolisian Resort (Polres) Tabanan menggelar doa bersama lintas agama, Minggu (12/5) di Mapolres Tabanan. Ratusan umat dari 5 agama di Tabanan melaksanakan doa bersama, mulai dari umat hindu melaksanakan persembahyangan di Padmasana Polres Tabanan, umat muslim melaksanakan istiqosah, umat kristiani menggelar kebaktian dan umat Budha melaksanakan kerja bakti.

Doa bersama lintas agama tersebut dihadiri oleh, Wakil Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya, Ketua DPRD Tabanan Ketut Suryadi, Kapolres Tabanan AKBP. Dekananto Eko Purwono, Dandim 1619 Udayana Letkol Infantri Rudy Hermawan, KPUD dan Panwaslu Tabanan, Tim Pemenangan kedua kandidat serta Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB). Dilaksanakan doa bersama lintas agama ini Menurut Kapolres Tabanan AKBP. Dekananto Eko Purwono, terinspirasi dari kegiatan persembahyangan bersama yang dilaksanakan KPUD di Pura Batuakru belum lama ini.

Doa lintas agama ini merupakan bentuk nyata masyarakat untuk peduli terhadap keamanan di Tabanan. Orang nomor satu di Kepolisian Tabanan tersebut menjamin pada pilkada nanti di Tabanan akan kondusif, karena ada komitmen dari semua pihak menjaga Tabanan tetap aman.

"Saya jamin di Tabanan akan aman, jika semua pihak ikut peduli terhadap keamanan. Selesaikanlah permasalahan secara kekeluargaan. Apapun hasilnya nanti, tunjukkan Tabanan tetap kondusif, siapa pun yang menang itu adalah masyarakat Bali," ujarnnya.

Ketua KPUD Tabanan Ida Bagus Kresna Dana berterima kasih kepada Kapolres karena telah ikut peduli terhadap pesta demokrasi di Bali. Dengan kegiatan ini menunjukkan bahwa masih tingginya tolerasi di Tabanan, sesuai dengan 4 pilar kebangsaan Indonesia, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. "Meskipun kita berbeda namun tujuan kita sama, yakni mewujudkan Tabanan yang kondusif," ujarnya.

Yang kedua kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan suport secara sekala dan niskala. Hingga saat ini tahapan KPUD masih memperisapkan logistik. Selanjutnya setelah pemungutan suara, KPUD akan melakukan rekap surat suara di tingkat desa, kecamatan dan kabupaten. Pihaknya berharap,Tahapan pilkada dapat berlangsung dengan baik dan Bali memiliki pemimpin sesuai dengan pilihan dan harapan masyarakat.

Apresiasi yang setinggi-tingginya juga diungkapkan Wakil Bupati Tabanan. Menurutnya, dibawah kepemimpinanya dengan Bupati Tabanan, tidak ada gejolak agama yang terjadi. Ini membuktikan bahwa kerja sama, komunikasi dan koordinasi antar muspida dan antar umat beragama telah terjalin dengan baik. "Saya berterima kasih kepada semua pihak, karena berkat kerjasama kalianlah Tabanan selalu kondusif," ungkapnya.

Pihaknya menambahkan, untuk mewujudkan Tabanan serasi diperlukan peran serta semua pihak. Karena prestasi dapat diraih jika keamanan di Tabanan selalu kondusif. (***)
Bagikan Artikel :

Posting Komentar

 
Tentang Kami | Kontak Kami | Disclaimer | Hak Jawab | Lowongan
Copyright © 2013. TABANAN - BALITIK.com - All Rights Reserved
Pasang Iklan | Lain-lain
Proudly powered by Blogger